KEINDAHAN ALAM SITU PATENGGANG

photo by @erickmanurung on instagram

Situ adalah bahasa sunda yang jika diartikan ke dalam bahasa Indonesia berarti danau. Situ Patengan / Patenggang, terletak di daerah Ciwidey. Kedua nama dari situ Patenggang ini memiliki arti masing – masing. Jika anda mengenalnya dengan sebutan Patengan, ini berkaitan dengan nama wilayah danau ini berada, yaitu desa Patengan, Rancabali, Ciwidey. Yang juga memiliki arti “saling mencari”. Sedangkan jika anda mengenalnya dengan sebutan Patenggang, nama ini juga mengacu pada kisah yang ada dibalik danau ini.

Patenggang diartikan dengan terpisah dalam waktu yang cukup lama. Konon, pada zaman dahulu terkisahkan sebuah percintaan antara Ki Santang dan Dewi Rengganis yang terpisah cukup lama akibat sebuah peperangan. Perpisahan lama ini mengharuskan mereka untuk saling mencari satu sama lain. Berkat perjuangan dan pencariannya, mereka bertemu kembali di sebuah pulau kecil di tengah danau Patenggang yang sekarang dikenal dengan pulau Asmara. Di pulau  ini juga terdapat sebuah Batu besar yang dijuluki dengan Batu Cinta, tempat pertemuan Ki Santang dan Dewi Rengganis. Katany, jika anda ingin mendapatkan jodoh dan langgeng, anda harus mencoba main  ke Situ Patenggang, dan mengitari pulau Asmara lengkap dengan menyambangi Batu Cinta.

Apa saja yang bisa anda lakukan disini? Tentunya menyegarkan pikiran, hati dan penglihatan. Mata dan pikiran anda tentu akan segar jika disuguhkan pemandangan yang hijau – hijau. Karena sekeliling danau ini adalah kebun teh. Selain berjalan – jalan dan menikmati keindahan alam, anda juga dapat menaiki perahu wisata yang akan mengantarkan anda ke pulau Asmara dan melihat Batu Cinta. Siapa tahu anda ingin memanjatkan permohonan untuk jodoh disana.

Lalu bagaimana untuk anda yang ingin sekedar piknik dengan keluarga dan membuka bekal? Tentu saja diperbolehkan. Peraturan di kawasan ini tidak terlalu ketat, sehingga memungkinkan untuk anda sekeluarga bersantap sambil memandang luas melihat danau. Jika anda tidak membawa bekal pun tidak masalah, karena terdapat beberapa warung yang menawarkan makanan ringan, makanan berat, minuman khas Ciwidey yaitu Bandrek dan oleh – oleh khas Ciwidey. Fasilitas lain seperti mushala dan toilet pun sudah tersedia dan tertata sedemikian rupa untuk kenyamanan pengunjung.

Rute dan Akses

Danau dengan luas ±45.000 hektar ini jarak nya tidak terlalu jauh dari Kawah Putih. Dan akses untuk mencapai danau ini pun ngga seterjal akses ke Kawah Putih. Maka untuk dapat bermain ke wisata alam satu ini, anda hanya perlu mengikuti rute yang sudah dituliskan sebelumnya.

Untuk bisa masuk ke kawasan wisata alam ini, anda cukup menyiapkan dana sebesar Rp. 18.500,- untuk hari biasa (weekday) dan Rp. 20.500,- untuk hari libur (weekend). Dan untuk tiket masuk kendaraan bermotor yang anda bawa, anda harus membayar Rp. 3.500,- untuk kendaraan roda dua, dan Rp. 11.000,- untuk kendaraan roda empat.

Wisata Situ Patenggang, Ciwidey - Bandung [4K Video]

Wisata Situ Patenggang Bandung - Nativeindonesia.com

Comments